By : nurul wachidah
Berbagai
jenis akun sosial media di internet antara lain: facebook, twitter, path, line,
dll. Kini menjadi sarana curhat atau curahan hati para remaja. Di sosmed kita
dapat menemukan kesenangan tersendiri. Kesenangan yang lebih dibanding curhat
ke teman atau sahabat kita. Di sosmed kita dapat mencurahkan kemarahan, senang,
sedih, sindiran, tanpa ada yang mengomentarinya. Di sosmed kita juga dapat
menemukan teman-teman dari dunia maya yang kenyataannya lebih asik dibanding
teman di dunia nyata. Kini sosmed marak dan banyak sekali remaja yang
mempunyainya, tidak hanya remaja, orang-orang yang bisa dikatakan ibu-ibu
ataupun bapak-bapak juga memilikinya.
Berbagai
macam teman dapat kita jumpai dari anak-anak sampai bapak/ibu yang memilikinya.
Ada yang alay, ada juga yang alim, ada yang berbicara kotor, ada yang sok
preman, dsb. Sosmed membuat hati lega, meskipun hanya menulis status atau tweet
di tempat itu. Menulis adalah tempat yang cocok untuk mencurahkan hati, dapat
kita jumpai berbagai tulisan motivasi dari sosmed. Banyak yang memanfaatkan
sosmed untuk pribadi dan pekerjaan. Berbagai cara dapat ditempuh untuk menjadi
orang sukses di dunia maya, dan dapat ita wujudkan di dunia nyata.
Remaja
sekarang ini lebih menghabiskan waktunya dengan gadget yang mereka miliki
ketimbang bersama teman-temannya. Contohnya saat berkumpul bersama
teman-temannya, mereka lebih asik dengan handphone, tab, atau laptop mereka.
Keasikan di dalam dunia maya memang membuat lupa sejenak akan masalah-masalah
yang ada di dunia nyata. Remaja sekarang dapat dibilang kecanduan gadget dan
sosmed.
Teknologi
semakin hari semakin canggih, dan membuat remaja lebih malas melakukan kegiatan
yang biasanya dilakukan. Waktunya kini dihabiskan berasik ria di sosmed yang
mereka miliki. Sosmed bernilai positif saat memberikan kebahagiaan dan
teman-teman baru agar memiliki sarana untuk berwirausaha. Dan terdapat sisi
negatifnya saat tidak memperdulikan dunia nyata dan lebih hidup di dunia maya.
Komentar
Posting Komentar